Mempercantik blog

MP3 Playlist


MusicPlaylistView Profile
Create a playlist at MixPod.com

Rabu, 04 Juli 2012

HAL-HAL BERBAHAYA YANG BIASA TERJADI DAN TERDAPAT DALAM KEAMANAN JARINGAN SERTA SOLUSI YANG DAPAT KITA LAKUKAN



Perkembangan teknologi komputer, selain menimbulkan banyak manfaat juga  memiliki banyak sisi  buruk. Salah satunya adalah serangan terhadap sistem  komputer yang terhubung ke Internet. Sebagai akibat dari serangan itu, banyak  sistem komputer atau jaringan yang terganggu bahkan menjadi rusak. Untuk  menanggulangi hal tersebut, diperlukan sistem keamanan yang dapat  menanggulangi dan mencegah kegiatan-kegiatan yang mungkin menyerang sistem  jaringan kita. Masalah-masalah tersebut antara lain adalah sebagai berikut:
·         Pemeliharaan validitas dan integritas data atau informasi tersebut
·         Jaminan ketersediaan informasi bagi pengguna yang berhak
·         Pencegahan akses sistem dari yang tidak berhak 
·         Pencegahan akses informasi dari yang tidak berhak



Hal yang Membahayakan Jaringan
·         Probe : adalah usaha yang tidak lazim untuk memperoleh akses ke dalam suatu sistem untuk menemukan informasi tantang sistem tersebut. Dapat dianalogikan sebagai usaha untuk memasuki sebuah ruangan dengan mencoba-coba apakah pintunya terkunci atau tidak.

·         Scanning : Kegiatan Probe dalam skala besar dengan menggunakan tool secara otomatis. Tool tersebut secara otomatis dapat mengetahui port-port yang terbuka pada host local/host remote, IP addres yang aktif bahkan bisa mengetahui sistem oprasi yang digunakan pada host yang dituju.

·         Account Compromaise : Penggunaan account sebuah komputer secara ilegal oleh seseorang yang bukan pemilik account tersebut. Account Compromaise dapat mengakibatkan korban mengalami kehilangan atau kerusakan data. 

·         Root Compromaise : mirip dengan account compromaise, dengan perbedaan account yang digunakan secara ilegal adalah account yang mempunyai prievilage sebagai Administrator sistem. Akibat yang ditimbulkan bisa mengubah kinerja sistem, menjalankan program yang tidak sah.

·         Packet Sniffter : Program yang dapat digunakan untuk menyadap data & informasi melalui jaringan komputer. ditangan seorang admin, program sniffter sangat bermanfaat untuk mencari (debug) kesalahan jaringan / memantau adanya serangan. Mode romiscious "mendengar" semua traffic yang sedang berjalan.

·         Denial Of Service (DoS) : merupakan sebuah usaha (dalam bentuk serangan) untuk melumpuhkan sistem yang dijadikan target sehingga sistem tersebut tidak dapat menyediakan servis-servisnya atau tingkat service menurun dengan drastis sistem yang diserang dapat menjadi "bengong" (hag, crash), turun kinerjanya (beban CPU tinggi) 

·         Exploitasi Terhadap Kepercayaan : Pemerolehan akses komputer secara ilegal dengan memanfaatkan identitas yang samar

·         Malicious Code : suatu program yang bila dieksekusi akan menyebabkan sesuatu yang tidak diinginkan di dalam user, yang termasuk milicious code : trojan horse, Virus & worm.

Metode Keamanan Jaringan & Beberapa Solusi yang dpata kita lakukan demi menjaga keamanan jaringan.
Dalam merencanakan suatu keamanan jaringan, ada beberapa metode yang dapat diterapkan. Metode-metode tersebut adalah sebagai berikut:



Pembatasan akses pada suatu jaringan  Ada 3 beberapa konsep yang ada dalam pembatasan akses jaringan, yakni  sebagai berikut:
·         Internal Password Authentication
·         Server-based password authentication
·         Firewall dan Routing Control

Menggunakan metode enkripsi tertentu.
Dasar enkripsi cukup sederhana. Pengirim menjalankan fungsi enkripsi pada pesan plaintext, ciphertext yang dihasilkan kemudian dikirimkan lewat jaringan, dan penerima menjalankan fungsi dekripsi (decryption) untuk mendapatkan plaintext semula. Proses enkripsi/dekripsi tergantung pada kunci (key) rahasia yang hanya diketahui oleh pengirim dan penerima. Ketika kunci dan enkripsi ini digunakan, sulit bagi penyadap untuk mematahkan ciphertext, sehingga komunikasi data antara pengirim dan penerima aman. 

Pemonitoran terjadwal terhadap jaringan Proses memonitor dan melakukan administrasi terhadap keamanan jaringan.

Metode Enkripsi
Kriptografi macam ini dirancang untuk  menjamin privacy, mencegah informasi menyebar luas tanpa ijin. Akan tetapi, privacy bukan satu-satunya layanan yang disediakan kriptografi. Kriptografi dapat juga digunakan untuk mendukung authentication (memverifikasi identitas user) dan integritas (memastikan bahwa pesan belum diubah). 
Kriptografi digunakan untuk mencegah orang yang  tidak berhak untuk memasuki komunikasi, sehingga kerahasiaan data dapat dilindungi. Secara garis besar, kriptografi digunakan untuk  mengirim dan menerima pesan. Kriptografi pada dasarnya berpatokan pada key yang secara selektif telah disebar pada komputerkomputer yang berada dalam satu jaringan dan digunakan untuk memproses suatu pesan. Ada beberapa jenis metode enkripsi, sebagai berikut:

DES
DES adalah mekanisme enkripsi data yang sangat popular dan banyak digunakan. Ada banyak implementasi perangkat lunak maupun perangkat keras DES. DES melakukan transformasi informasi dalam bentuk plain text ke dalam bentuk data terenkripsi yang disebut dengan ciphertext melalui algoritma khusus dan seed value yang disebut dengan kunci. Bila kunci tersebut diketahui oleh penerima, maka dapat dilakukan proses konversi dari ciphertext ke dalam bentuk aslinya.  Kelemahan potensial yang dimiliki oleh semua sistem enkripsi adalah kunci yang harus diingat,

PGP (Pretty Food Privacy)
PGP dibuat oleh Phil Zimmerman, menyediakan bentuk proteksi kriptografi yang sebelumnya belum ada. PGP digunakan untuk melindungi file, email, dan dokumen-dokumen yang mempunyai  tanda digital dan tersedia dalam versi komersial mapun freeware.

SSL
SSL singkatan dari Secure Socket Layer adalah metode enkripsi yang dikembangkan oleh Netscape untuk keamanan Internet. SSL mendukung beberapa protokol enkripsi yang berbeda, dan menyediakan autentifikasi client dan server. SSL beroperasi pada layer transport, membuat sebuah kanal data yang terenskripsi sehingga aman, dan dapat mengenkrip berbagai tipe data. Penggunaan SSL sering dijumpai pada saat berkunjung ke sebuah secure site untuk menampilkan sebuah secure document dengan Communicator.

SSH
SSH adalah program yang menyediakan koneksi terenkripsi pada saat  melakukan login ke suatu remote system. SSH merupakan suatu set programyang digunakan sebagai pengganti rlogin, rsh, dan rcp dalam segi keamanan. SSH menggunakan kriptografi kunci public untuk mengenkrip komunikasi antara dua host, sehingga juga melakukan autentikasi terhadap user. SSH dapat digunakan untuk mengamankan proses login ke suatu remote system atau menyalin data antar host, karena mencegah terjadinya pembajakan sesi.
SSH melakukan kompresi data [ada koneksi yang terjadi, dan mengamankan komunikasi X11 (untuk sistem berbasis Unix) antar host. SSH dapat digunakan dari workstation dengan sistem windows dengan server berbasis unix.

Memonitor Jaringan
Ancaman pada jaringan yang perlu dimonitoring dan diwaspadai oleh administrator jaringan antara lain adalah sebagai berikut:

Program perusak seperti virus, trojan, worm, dsb. Virus dan program perusak lain memiliki kemungkinan yang besar untuk dapat membahayakan keamanan suatu jaringan. Salah satu hal yang dapat dilakukan oleh administrator jaringan adalah melakukan instalasi program antivirus pada workstation.

Denial of service & Scanning

Pengelolalan MAC Address & IP Addres

MAC ADdres Contohnya, user yang dapat melakukan akses secara penuh adalah user yang  memiliki alamat abcd:1020:fa02:1:2:3.

IP Address Contohnya, user yang dapat melakukan akses secara penuh adalah user yang memiliki alamat 192.168.2.1.

nah.. itu dia temen-temen sekilas info yang bisa saya shere, jika ada yang ter'update bisa di shere infonya,,
thanks sebelumnya,,

wassalaam wr.wb.

Sumber Informasi & Link :











Tidak ada komentar:

Posting Komentar